Sepeda motor honda beat/beat street merupakan sepeda motor sejuta umat, hal ini bukan karena harganya yang murah saja, tetapi karena motor honda beat sangat irit dan sangat nyaman untuk dikendarai, pengguna honda beat diminati oleh beberapa latar belakang pekerjaan, mulai dari buruh sampai pekerja kantoran.
Namun yang akan admin bahas adalah motor beat street, honda beat street merupakan sepeda motor yang cocok untuk kamu yang anti mainstream bisanya yang menyukai motor beat street ini adalah pecinta petualang atau fans dari off roader, karena terbukti dari tampilannya yang sangat simpel tapi tetep sangar.
Berikut harga dan fitur motor beat street:
Motor beat street tahun 2022 dibanderol dengan harga Rp. 18.276.000 untuk OTR jakarta, dan mempunyai dua varian warna yaitu Street Black dan Street Silver, bisa kamu lihat gambarnya dibawah ini.
Honda beat street mempunyai beberapa fitur seperti yang tertera dibawah ini:
- Naked Handle Bar With Digital Panel Meter: Stang sepeda motor yang biasanya digunakan motor trail karena terkesan lebar, dengan stang yang lebar ini pengendara dapat mengendalikan sepeda motor beat street dengan mudah dan stabilvwalaupun dalam kondisi jalan yang kurang bagus dan berlubang, selain stang naked juga panel meter atau speedometer juga sudah digital.
- Brake Lock: Berfungsi sebagai penahan laju/putaran roda sepeda motor beat street ketika diparkirkan dikondisi jalan yang menanjak agar motor tidak tregelusur.
- Combi Brake System: Sistem pengeraman ganda atau ketika rem belakang ditekan secara penuh maka rem depan juga akan ikut mengerem, dengan perbandingan rem depan dan rem belakang yang sanga tepat, yang akan membuat pengereman menjadi lebih aman dan nyaman.
- Lampu Depan LED: Tidak cuma membuat tampilan lebih tajam dan berkarakter, dengan lampu depan yang sudah LED ini akan menghemat pemakaian aki sepeda motor dan imbasnya aki menjadi lebih awet dibandingkan dengan sepeda motor yang masih menggunakan lampubiasa atau berwarna kuning, lampu LED ini juga umur pakainya sangat lama, jadi dapat meminimalir penggantian lampu juga.
- Secure Key Shutter dengan Seat Opener: Secure key shutter berfungsi untuk menutup lubang anak kunci untuk mengamankan sepeda motor beat street dari curanmor, sedangkan seat opener adalah tombol yang berfungsi untuk membuka jog, posisinya yang ada didepan akan memudahkan kita ketika mau mengisi bensin.
- Standar Samping Otomatis: Berfungsi untuk mematikan mesin sepeda motor beat street secara otomatis ketika standar sampingnya diturunkan, dan juga berfungsi sebagai keamanan untuk menghindari kelupaan menaikan standar samping motor ketika akan dikendarai.
- Bagasi 12L: Memungkinkan untuk kita menaruh banyak barang didalam bagasi seperti baju, buku dan lainnya.
- Tangki Bensin 4.2L: Dengan volume tengki bahan bakar yang semakin tinggi maka jarak tempuh yang akan dilalui akan menjadi lebih jauh.
Dengan fitur seperti itu mungkin dapat menjadi pertimbangan buat kamu untuk membeli sepeda motor beat street ini yang dibanderol seharga Rp. 18.276.000 untuk OTR jakarta, kamu juga dapat mengecek informasi honda beat street ini secara lengkap di laman resmin PT Astra Honda Motor.
Semoga artikel tentang "Harga motor beat street 2022, kamu harus tau fitur-fiturnya" bisa bermanfaat buat kamu yak.
Baca juga: Sistem keamanan remot Honda PCX 150, 160 dan Vario 150
Posting Komentar
If you can't commemt, try using Chrome instead.